Pamitan usai, sambil menunggu Ibu Khadijah, guru kelas 2A yang akan mempresentasikan kegiatan mengajarnya, saya berkeliling sebentar di halaman sekolah. Kebetulan saat itu sedang istirahat pagi, jadi ramailah anak2 bermain dan berkejar2an. Dari luar kelas 2B yang kaca jendelanya belum terpasang, saya melihat ada beberapa baris tulisan di papan tulis. Paling atas tertulis "Sumpit Burung." Nampaknya seperti lagu, nih.
Saya bersalam dan masuk ke kelas itu. Bu gurunya sedang tidak ada, ke kantor sekolah, mungkin. Saya tanya pada salah satu siswa kelas 2B yang ada di dalam, apakah tulisan di papan itu merupakan lagu, dan jawabnya memang iya. Bagus! Akhirnya saya bisa dengar lagu rakyat Rote sini, jadi bukan lagu "Udin Sedunia"dari provinsi sebelah saja, hehe. Alhamdulillah, atas rasa penasaran saya, anak2 kelas 2B itu mau saja tertib berdiri untuk saya rekam sambil menyanyikan lagu yang kisahnya sebenarnya tragis itu...
Silakan ikut dinikmati. Disimak yah kata2nya. Tapi karena anak2 ini menyanyi dengan gembira, unsur sedih dan tragis lagu "Sumpit Burung" ini pun jadi berkurang, huehehehe...
No comments:
Post a Comment